21 Ide Murah Merenovasi Rumah Tak Lebih dari 420 Ribu Rupiah!

Boy Indarto – Homify Boy Indarto – Homify
Living Room, Lights & Shades Studios Lights & Shades Studios غرفة المعيشة
Loading admin actions …

Seringkali kita salah berpikir, bahwa untuk memberikan citra baru pada rumah, memerlukan investasi yang besar. Namun, nilai ekonomi yang kita sisihkan untuk tujuan ini dapat berkurang secara proporsional, dengan kebijaksanaan dan juga kepandaian kita mengelola hal ini.

Dalam Buku Ide ini, kami ingin Anda menemukan ide-ide sederhana yang sangat efektif, yang dapat memberikan angin segar pada ruangan Anda – bahkan beberapa di antaranya, dapat dilakukan tanpa harus mengeluarkan apa-apa, hanya butuh sedikit waktu.

Dengan tak lebih dari 420 ribu rupiah (dalam beberapa kasus, bahkan jauh lebih sedikit nominalnya!), tip-tip sederhana ini akan menginspirasi Anda. 

Yup. Untuk melihat ide-ide dekorasi baru dengan harga murah, Anda hanya perlu terus bersama kami!

1. LED di Bawah Perabotan

Pencahayaan, adalah aspek kunci dalam setiap ruangan di rumah. Tapi di dapur, hal ini bahkan lebih menentukan. Contohnya, pemasangan lampu LED di bawah furnitur, akan menjamin pencahayaan yang luar biasa tanpa banyak usaha, dan dapat menambah karakter ruangan.

2. Bersihkan dan Jernihkan Lagi Ubin Kamar Mandi

Untuk memulihkan kemegahan kamar mandi lama Anda, Anda tidak perlu melakukan renovasi besar-besaran. Kadang-kadang, cukup hanya dengan memiliki ubin yang mengkilap lagi. Dan untuk itu, Anda perlu menyediakan alat-alat dan produk-produk yang memadai untuk melawan goresan, limescale dan akumulasi kelembaban. Cuka putih, misalnya, adalah sekutu yang menguntungkan!

3. Buat Ganjalan untuk Mencegah Kerusakan Dinding

Natural Rope Knot Door Stop homify منازل Accessories & decoration

Seberapa sering kita membenturkan pintu ke dinding? Yes. Seringkali kita membuat dinding rusak karena hal itu, sehingga penting untuk memiliki beberapa pengganjal, yang memungkinkan kita menghindari benturan tersebut. Jika tidak bisa menemukannya di pasaran, Anda dapat membuat ganjalan sendiri, dengan contoh seperti di atas.

4. Ganti Keset Masuk

Upper Park, Loughton, Boscolo Boscolo أبواب Doors

Cepat, mudah dan ekonomis. Apalagi yang bisa memberikan lebih banyak dari barang yang satu ini?

Mengubah keset pintu masuk, hanya serumit pergi ke toko, pilih model yang diinginkan, dan letakkan di depan pintu rumah Anda. Barang ini, tak akan lebih dari 420 ribu rupiah!

5. Ucapkan, Selamat tinggal! pada Pintu yang Berisik!

Pintu dan jendela, adalah barang rumah tangga yang membutuhkan pemeliharaan, untuk mencegah kerusakan yang disebabkan penggunaan sehari-hari. Beberapa tetes minyak goreng sudah cukup untuk menghilangkan kebisingan yang mengganggu dari pintu dan gerbang. Dengan tindakan ini, Anda dapat bergerak seperti ikan di dalam air: tidak berisik.

6. Melindungi Kaki-kaki Furnitur

Solusi lain yang dapat dimasukkan ke dalam desain rumah Anda untuk pemeliharaan adalah, menempatkan pelindung untuk kaki-kaki furnitur. Dari kursi, sofa, meja dan lain sebagainya. Tidak hanya menghindari goresan, pada lantai kayu, juga bisa menyimpan efek suara yang timbul dari mebel yang bergerak. Jika Anda tinggal di apartemen, Anda pasti tahu benar bagaimana tidak menyenangkannya hal ini!

7. Lindungi Kulit Sofa

homify غرفة المعيشة الغزل والنسيج Amber/Gold Sofas & armchairs

Sofa adalah salah satu bagian dari furnitur yang “menderita” karena pemakaian sehari-hari. Dan jika Anda sudah memilih kulit sebagai bahan dari sofa Anda, maka Anda harus secara berkala membubuhkannya dengan lilin khusus, yang dapat membuat membuatnya terlihat baru. Ini adalah hal kecil yang dapat membuat perbedaan dalam jangka waktu lama.

8. Sentuhan Kreatif di Dinding

ABC for the Spelling Bee, Black homify جدران

Apakah dinding Anda berlubang? Ingin memasang gambar atau menghapus tanda di sana tetapi tidak tahu bagaimana caranya? Tenang. Anda dapat menutupi ketidaksempurnaan itu tanpa harus menggunakan jasa profesional. Cukup mainkan imajinasi Anda. Sebagai contoh, beberapa wall sticker, akan memberikan efek lain: praktis dan murah.

9. Pengait Praktis

homify منازل Homewares

Solusi untuk merapikan dan mengatur rumah, tidak pernah semudah ini! Selain membuat praktis, barang ini juga merupakan cara murah untuk mendekorasi ulang rumah, tanpa membuat Anda lelah. Sebagai contoh, beberapa pengait di dapur, dapat berguna untuk menggantung kain atau celemek. Dan di pintu masuk, Anda bisa menggunakannya untuk menggantungkan mantel.

10. Bye, Bye, Karat!

Perbedaan antara rumah baru dengan rumah yang diabaikan, mungkin hanya soal perawatan. Jangan biarkan kotoran dan kekacauan terjadi di rumah Anda. Penting untuk secara teratur membersihkan kamar mandi dan dapur dengan produk khusus, untuk tetap berkilau.

11. Bunga-bunga Segar

Belum menemukan pilihan Anda? Mungkin, sentuhan alami yang Anda inginkan. So, tambahkan saja beberapa bunga segar pada dekorasi rumah Anda: ruang tamu, pintu masuk, dapur, kamar tidur, di mana pun yang Anda inginkan. Anda akan melihat bagaimana bunga yang sederhana dapat memperbaharui desain dan juga pikiran Anda. Apalagi yang Anda tunggu?!

12. Dekorasi Vinil

Kata orang bijak, Dinding (dapat) berbicara. Jika Anda ingin memberikan kehidupan yang lebih pada dinding Anda, maka sisipkan satu atau lebih vinil (bahan pelapis dinding), yang variasinya banyak di luar sana. Jika Anda ingin suasana yang unik dan spektakuler, maka vinil pilihannya. Anda tidak akan menyesal melihat dinding Anda.

13. Perbaharui Lampu-lampu

الاسكندنافية تنفيذ homify, إسكندينافي

Seperti disebutkan sebelumnya, pencahayaan rumah adalah hal penting, dan mungkin masalah Anda selama ini berhubungan dengan proyeksi cahaya – lampu yang salah. Beranilah untuk mengubah lampu-lampu, dan jika anggaran Anda terbatas, jangan ragu untuk membeli lampion super murah tapi mampu memberikan hasil yang luar biasa.

14. Bersihkan Lemari

homify غرفة نوم Wardrobes & closets

Ide ini tidak ada hubungannya dengan renovasi rumah, tetapi dengan pengaturan. Lemari merupakan bagian penting dari desain interior. Jadi pastikan Anda tidak memiliki ruang mati, atau tidak menyimpan benda-benda yang hanya menghabiskan space Anda. Membersihkan lemari pakaian dan lemari-lemari lainnya, akan memberikan kehidupan baru pada interior rumah Anda.

15. Sebuah Keranjang Cucian

Tricks laundry basket homify حمام الخشب البلاستيك المركب laundry basket,blue,woven,stylish,bathroom,Storage

Tidak punya satu pun di rumah? Kenyataannya, keranjang adalah barang penting dalam hunian apapun, selain juga dapat menjadi aksesoris dekoratif. Dengan sebuah keranjang cucian, Anda akan mendapatkan hasil yang bagus. Percayalah!

16. Bersihkan Bohlam/Lampu dan Aksesorisnya

Peduli, peduli dan peduli. Itulah kuncinya. Seringkali kita berpikir bahwa rumah kita membutuhkan dekorasi baru, tapi sebenarnya, kita hanya membutuhkan kebersihan. Termasuk membersihkan bohlam, lampu dan aksesorisnya, sehingga cahaya dapat bersinar di mana-mana.

17. Karpet yang Bersih

​UNA STORIA POP, StudioG StudioG منازل

Karpet adalah pelengkap yang sempurna di ruang tamu kita, kamar tidur, kamar mandi atau lorong, tetapi juga salah satu elemen dekorasi yang paling menderita. Untuk menghindari memakai dan tidak memiliki karpet usang, tua dan kotor, penting untuk mencucinya secara berkala.

18. Sebuah Dapur yang Sempurna

Seringkali kemalasan membuat kita tidak mengurus dapur sebagaimana mestinya. Tapi yang benar adalah, jika kita membersihkannya secara teratur, maka kita akan menghemat pembersihan secara umum, selain membuat ruangan selalu nyaman.

Produk yang baik, seperti produk alami macam lemon, bikarbonat atau cuka putih, akan membuat perbedaan pada hasil akhir pembersihan.

19. Penyegar Udara

Tentu saja hal ini akan segera mengubah ruangan Anda, menahan atau melawan bau, sehingga Anda memiliki rumah yang selalu segar. Jangan ragu untuk menempatkan pembersih udara, essential oil, atau wewangian lingkungan lainnya.

20. Warna dan Kehidupan Baru untuk Rak

Mengubah warna dinding mungkin di luar anggaran kita, karena kita harus merenovasi rumah dengan tidak lebih dari 420 ribu rupiah. Namun hal itu dapat berinovasi dengan mengubah warna furnitur. Hal ini memerlukan tinta – juga waktu dan usaha – yang jauh lebih sedikit, dan hasilnya sama-sama luar biasa.

21. Pasang atau Gantung Foto Anda dan Poster-poster!

HAM Screen Prints, HAM HAM غرف اخرى Pictures & paintings

Ide terbaru kami terkait harga murah adalah hiasan dinding. Tinggal bersihkan debu dari poster-poster tua atau foto-foto keluarga yang ada di laci, lalu beli beberapa frame murah yang menarik, dan gantungkan mereka. Hasilnya akan luar biasa dan personal.

تريد مساعدة في إتمام مشروع بيتك؟
تواصل معنا الآن

يبرز من مجلتنا